Posted by : Unknown
Jumat, 11 Desember 2015
Pengertian Mikrokontroler
Mikrokontroler adalah
sebuah chip yang berfungsi sebagai pengontrol rangkaian elektronik dan umunya
dapat menyimpan program didalamnya. Mikrokontroler umumnya terdiri dari CPU
(Central Processing Unit), memori, I/O tertentu dan unit pendukung seperti
Analog-to-Digital Converter (ADC) yang sudah terintegrasi di dalamnya.
Kelebihan utama dari mikrokontroler ialah tersedianya RAM dan peralatan I/O
pendukung sehingga ukuran board mikrokontroler menjadi sangat ringkas.
Mikrokontroler merupakan sebuah chip yang terdiri atas mikroprosesor, RAM,ROM,
dan piranti I/O sehingga biasanya disebut single chip microcomputer.
Salah satu keunggulan mikrokontroler adalah adanya RAM, ROM dan piranti I/O
dalam sebuah chip sehingga tidak perlu menambahkan komponen-komponen tersebut
secara fisik.
Aplikasi Mikrokontroler
Karena kemampuannya
yang tinggi, bentuknya yang kecil, konsumsi dayanya yang rendah, dan harga yang
murah maka mikrokontroler begitu banyak digunakan di dunia. Mikrokontroler digunakan
mulai dari mainan anak-anak, perangkat elektronik rumah tangga, perangkat
pendukung otomotif, peralatan industri, peralatan telekomunikasi, peralatan
medis dan kedokteran, sampai dengan pengendali robot serta persenjataan
militer. Terdapat beberapa keunggulan yang diharapkan dari alat-alat yang
berbasis mikrokontroler (microcontroller-based solutions):
- Kehandalan tinggi (high reliability) dan kemudahan integrasi dengan komponen lain (high degree of integration)
- Ukuran yang semakin dapat diperkecil (reduced in size)
- Penggunaan komponen dipersedikit (reduced component count) yang juga akan menyebabkan biaya produksi dapat semakin ditekan (lower manufacturing cost)
- Waktu pembuatan lebih singkat (shorter development time) sehingga lebih cepat pula dijual ke pasar sesuai kebutuhan (shorter time to market)
- Konsumsi daya yang rendah (lower power consumption)
Sistem Mikrokontroler
Sebuah sistem minimum
mikroprosesor memerlukan perangkat-perangkat seperti mikroprosesor, unit
memori, unit masukan dan keluaran, dan rangkaian pendukung lain. Diagram blok
rangkaian sistem minimum mikroprosesor diperlihatkan dalam Gambar 1.2.
Gambar 1.2 Blok diagram Mikrokontroler |
Dalam sistem
mikroprosesor prinsip kerjanya adalah mengolah suatu data masukan,yang kemudian
hasil olahan tersebut akan menghasilkan keluaran yang dikehendaki. Proses pengolahan
datanya dapat difungsikan sesuai dengan instruksi yang diprogramkan.
Masing-masing mikroprosesor memiliki bahasa pemrograman yang berbeda-beda.
Namun secara prinsip, dasar dari tiap mikroprosesor adalah sama. Tiap
mikroprosesor memiliki satu bus data, satu bus alamat dan satu bus kendali.
Dalam mikroprosesor terdapat suatu unit untuk mengerjakan fungsi – fungsi
logika dan aritmetika, register – register untuk menyimpan data sementara dan
unit pengendalian.
Bus data terdiri
biasanya 4, 8, 16 atau 32 jalur (bit), 64 bit, tergantung dari jenis
mikroprosesornya. Bus data berfungsi memuat data dari dan ke mikroprosesor.
Arah panah menunjukkan arah data dikirim/diterima. Bus alamat merupakan bus
yang berisi alamat-alamat yang datanya akan dikirim/diterima oleh
mikroprosesor. Bus kendali digunakan untuk mensinkronkan kerja antara
mikroprosesor dengan dunia luar sistem. Pada beberapa aplikasi ada yang disebut
dengan istilah jabat tangan, seperti misalnya pada penerapan hubungan dengan
pencetak (printer). Dalam sistem kerjanya mikroprosesor didukung
oleh unit memori (untuk menyimpan program tetap/sementara dan menyimpan data),
unit masukan dan keluaran yang berfungsi sebagai antar muka dengan dunia luar.
Catu daya, rangkaian pembangkit detak (clock), rangkaian pengawas sandi (address
decoder), penyangga (buffer) dan penahan (latch) juga
diperlukan mikroprosesor untuk mendukung operasi kerja sebagai satu rangkaian
yang solid.
Kelebihan Sistem Dengan Mikrokontroler
- Penggerak pada mikrokontoler menggunakan bahasa pemograman assembly dengan berpatokan pada kaidah digital dasar sehingga pengoperasian sistem menjadi sangat mudah dikerjakan sesuai dengan logika sistem (bahasa assembly ini mudah dimengerti karena menggunakan bahasa assembly aplikasi dimana parameter input dan output langsung bisa diakses tanpa menggunakan banyak perintah). Desain bahasa assembly ini tidak menggunakan begitu banyak syarat penulisan bahasa pemrograman seperti huruf besar dan huruf kecil untuk bahasa assembly tetap diwajarkan.
- Mikrokontroler tersusun dalam satu chip dimana prosesor, memori, dan I/O terintegrasi menjadi satu kesatuan kontrol sistem sehingga mikrokontroler dapat dikatakan sebagai komputer mini yang dapat bekerja secara inovatif sesuai dengan kebutuhan sistem.
- Sistem running bersifat berdiri sendiri tanpa tergantung dengan komputer sedangkan parameter komputer hanya digunakan untuk download perintah instruksi atau program. Langkah-langkah untuk download komputer dengan mikrokontroler sangat mudah digunakan karena tidak menggunakan banyak perintah.
- Pada mikrokontroler tersedia fasilitas tambahan untuk pengembangan memori dan I/O yang disesuaikan dengan kebutuhan sistem.
- Harga untuk memperoleh alat ini lebih murah dan mudah didapat.
ok min
BalasHapuspower supply hp